Pusat Kajian LKFT UGM menyelenggarakan agenda Koordinasi Pembahasan Penandatanganan Perjanjian Kerja Sama (PKS) Implementasi Analitika Kota Cerdas bersama Kantor Otorita Ibu Kota Nusantara (OIKN) pada 3 November 2025 di Gedung Smart and Green Learning Center (SGLC) FT UGM. Kegiatan ini menjadi langkah penting dalam memperkuat fondasi penerapan Digital Twin sebagai bagian dari pembangunan Ibu Kota Nusantara (IKN) yang berorientasi pada kota cerdas dan berkelanjutan.
Ruang Lingkup Kerja Sama
Pertemuan tersebut membahas rancangan PKS yang menargetkan implementasi program hingga tahun 2030. Kerja sama ini meliputi tiga ruang lingkup utama yang saling terintegrasi, yaitu: